Memiliki tubuh yang indah dan berat badan ideal adalah idaman banyak orang. Banyak cara dilakukan untuk mendapatkan dua hal tersebut. Mulai dari olahraga rutin, menjaga makanan selai yang cocok untuk diet, hingga diet ekstrem. Masih banyak yang salah kaprah tentang penerapan diet tersebut. Padahal diet merupakan menjaga pola makan, bukan tidak makan sama sekali.
Saat sedang diet menurunkan berat badan pasti anda disarankan untuk tidak memakan atau meminum yang manis-manis terlebih dahulu. Hal itu tentu mudah bagi mereka yang memang tidak suka manis. Namun bagi anda yang suka manis, yang mana makanan atau minuman manis merupakan semacam moodbooster sehari-hari, pastilah sangat berat.
Tapi sebenarnya anda tetap bisa memakan yang manis-manis lho walau sedang diet menurunkan berat badan. Tinggal pilih saja makanan manis yang mampu membantu anda menurunkan berat badan. Salah satu makanan tersebut adalah selai kacang.
Selai kacang memiliki rasa yang manis dan gurih, meskipun begitu dipercaya bisa membantu anda untuk diet menurunkan berat badan karena beberapa kandungan di dalamnya. Mau tahu apa saja manfaat yang bisa anda dapatkan dari selai kacang terkait diet penurunan berat badan? Berikut adalah beberapa diantaranya.
Manfaat selai yang cocok untuk diet
1. Terkandung banyak nutrisi dalam selai kacang
Bukan hanya enak saja, selai kacang juga mengandung nutrisi yang berlimpah. Misalnya saja dari 2 sendok teh selai kacang atau seberat 32 gram selai kacang sudah terkandung beberapa nutrisi seperti; 188 gram kalori, 16 gram jumlah lemak, 3 gram lemak jenuh, 3 gram serat makanan (10% dari pemenuhan kebutuhan serat harian manusia), 7 gram karbohidrat, 8 gram protein dan nutrisi lainnya.
2. Membuat anda kenyang lebih lama
Salah satu alasan kenapa selai kacang baik untuk membantu menurunkan berat badan adalah karena dapat membuatmu merasa kenyang lebih lama setelah mengonsumsinya. Jika perut merasa kenyang, tidak mudah lapar maka anda pun akan lebih mudah dalam menjaga pola makan tetap sesuai tujuan diet.
3. Punya indeks glikemik yang rendah
Akibat rasanya yang manis dan enak, anda pasti mengira jika selai kacang bisa meningkatkan kadar gula darah dan menambah berat badan anda. Padahal kenyataannya tidak, selai kacang memiliki indeks glikemik yang rendah sehingga tidak meningkatkan kadar gula darah anda secara signifikan.
Baca Juga : Recomended!! Sincere Foods Untuk MPASI Bayi
4. Lemak dan kalorinya ramah pada berat badan
Meskipun mengandung lemak dan kalori yang cukup kaya, selai kacang nyatanya tidak menimbulkan pengaruh yang signifikan pada berat badan manusia. Bahkan orang-orang yang rutin mengonsumsi selai kacang punya indeks massa tubuh yang lebih rendah dibandingkan orang yang tidak makan selai kacang saat diet.
Ide makanan olahan dengan selai kacang sincere foods
1. Parfait Buah-buahan
Jika anda sering konsumsi buah-buahan juga, untuk menambah varian rasa dan sensasi yang baru coba tambahkan selai kacang saat mengonsumsi buah-buahan. Potong buah-buahan yang segar maupun kering lalu tambahkan selai kacang ke dalamnya.
2. Oatmeal selai kacang
Jika anda bosan sarapan dengan menu yang itu-itu saja, anda bisa mencoba menu sarapan oatmeal selai
3. Salad Peanut Butter
Jika anda senang konsumsi salad, untuk penambah varian rasa tidak ada salahnya menambahkan selai kacang ke salad.
Jika anda mencari selai yang cocok untuk diet maka pasti pilihannya adalah sincere foods yang bisa anda pesan dengan mudah di official marketplace kami